Blueprint Teknologi Informasi Aceh Utara

Blueprint Teknologi Informasi Aceh Utara


Ketika seseorang berbicara tentang Blueprint maka kita sebagai pendengar semestinya dapat membayangkan bahwa yang dimaksud dengan Blueprint tersebut adalah kerangka kerja yang terperinci secara detil sampai dengan pelaksanaannya dan merupakan landasan kerja dalam pembuatan kebijakan yang meliputi penetapan tujuan dan sasaran, penyusunan strategi, pelaksanaan program dan fokus kegiatan serta langkah-langkah atau implementasi yang harus dilaksanakan oleh setiap unit di lingkungan kerja.

Blueprint Teknologi Informasi Aceh Utara
Blueprint Teknologi Informasi Aceh Utara

Blueprint Teknologi Informasi Aceh Utara

Langkah langkah yang dijabarkan dalam Blueprint harus mudah dipahami dan mudah dilakukan oleh orang lain, artinya langkah langkah ini tidak hanya dipahami oleh si perancang Blueprint.
Blueprint yang baik adalah sebuah kerangka kerja yang langkahnya mudah diterapkan oleh siapa saja. Blueprint yang baik merupakan juga sebuah hasil perencanaan yang di mulai dengan prakiraan.
Blueprint IT adalah kerangka kerja yang penuh dengan detil pekerjaan di bidang IT. Blueprint IT merupakan turunan bisnis plan atau perencanaan bisnis.
Nah untuk Aceh Utara, Blueprint IT nya prinsipnya berisi rencana strategis Pemerintah Aceh Utara dalam mengimplementasikan dan membangun sistem informasi di wilayah Pemerintah Aceh Utara. Di dalamnya berisi pedoman kebutuhan sistem informasi seperti apa yang diperlukan Pemerintah Kabupaten Aceh Utara.
Apa manfaat Blueprint It Aceh Utara.
Ada tiga manfaat besar dari BluePrint IT untuk Pemerintah Aceh Utara adalah:
  1. IT Blue Print akan menjadi dasar bagi perencanaan dalam investasi dan implementasi teknologi informasi. Dengan demikian, tidak lagi sekedar beli ataupun install, tetapi mempunyai perencanaan yang baik.
  2. Bisa mengurangi berbagai resiko yang mungkin timbul dalam implementasi IT, dimana banyak sekali resiko-resiko yang mungkin timbul dalam implementasi IT, di antaranya sebagai berikut :
 Ketidaksesuaian antara kebutuhan bisnis dengan sistem informasi yang dibangun.
 Banyaknya aplikasi yang tambal sulam sehingga tidak bisa saling berkomunikasi antara satu dengan yang lain.

 Investasi yang dikeluarkan tidak memberikan manfaat seperti yang diharapkan.

 Standar kualitas sistem informasi tidak sesuai dengan standar industri yang semestinya.

Dengan adanya perencanaan yang jelas, bisa mengelola resiko tersebut dengan baik sejak awal.

3.  Bahwa BluePrint IT bisa menjadi alat kontrol dan parameter yang efektif untuk mereview performa dan kesuksesan implementasi Teknologi Informasi pada suatu . Dalam satu tahun misalnya, bisa melihat sistem apa saja yang sudah diimplementasikan, dan sistem mana yang belum diimplementasikan yang akan nampak jelas


Kalau kita lihat manfaat dari Buleprint IT di atas maka jelas terlihat betapa sebuah Blueprint (terserah Blueprint apa saja) akan berpengaruh kepada kemudahan kerja dan pengambilan kebijakan bagi si pengguna Blueprint.


Blueprint Teknologi Informasi Aceh Utara



Blueprint Teknologi Informasi Aceh Utara
Blueprint Teknologi Informasi Aceh Utara

Pertanyaannya apakah Aceh Utara sudah memiliki Blueprint IT setidaknya kerangka Blueprint.
Untuk membuat sebuah Blueprint itu gampang gampang susah karena ini akan berpengaruh kepada fisik, personil dan keuangan.
Fisik artinya disini menyangkut dengan organisasinya, personil pasti berhubungan dengan profesionalitas sumber daya manusia yang ada dan yang terakhir adalah keuangan yang mengarah kepada modal (ingat teori ekonomi, tidak ada yang gratis di permukaan bumi ini).

0 Response to "Blueprint Teknologi Informasi Aceh Utara"